Efek watercolor atau efek mixed art bisa dilakukan di photoshop dengan melakukan pengaturan pencampuran warna dan opacity antar Layer. Efek watercolor atau bisa disebut efek lukisan cat air bisa dibuat dengan mencampur tekstur cat air dan digabungkan dengan foto.
Cara Membuat Efek Watercolor Dengan Photoshop
Pada tulisan ini saya menggunakan lima jenis file tekstur cat air untuk membuat efek watercolor menggunakan Photoshop CS6. Namun, bisa saja kalian menggunakan kurang dari lima jenis tekstur cat air atau bahkan lebih.
Langkah 1
Buka file foto yang akan dibuat efek watercolor dengan cara klik File > Open atau tekan Ctrl + O pada keyboard.
Langkah 2
Buka texture watercolor pertama dengan cara klik menu File > Place.
Atur lebar file texture watercolor hingga memenuhi kanvas dengan cara menarik tepi texture watercolor. Tekan Enter jika sudah selesai diatur.
Kemudian rubah Blending Mode dari Normal menjadi Overlay.
Langkah 3
Buka texture watercolor kedua dengan cara klik menu File > Place lalu atur lebar hingga seukuran kanvas dan rubah Blending Mode dari Normal ke Lighter Color.
Langkah 4
Buka texture watercolor ketiga dengan cara klik menu File > Place lalu atur lebar hingga seukuran kanvas dan rubah Blending Mode dari Normal ke Color Burn.
Langkah 5
Buka texture watercolor keempat dengan cara klik menu File > Place lalu atur lebar hingga seukuran kanvas dan rubah Blending Mode dari Normal ke Multiply dan rubah opacity menjadi 25%.
Langkah 6
Buka texture watercolor kelima dengan cara klik menu File > Place lalu atur lebar hingga seukuran kanvas dan rubah Blending Mode dari Normal ke Subtract dan rubah opacity menjadi 15%.
Untuk pengaturan blending mode dan opacity bisa disesuaikan dengan keinginan kalian sendiri. Silahkan kalian coba dengan tekstur yang lain dan atur blending mode serta opacity-nya dengan versi kalian sendiri untuk mendapatkan hasil foto dengan efek watercolor yang lebih menarik lagi.